• Posted by : Keis

     

    Winda Yulianti Mahasiswi FAI UMJ Sabet 2 Juara Lomba Nasional MC dan News Anchor

    Oleh :
    Fazri Maulana
    Winda Yulianti Mahasiswa FAI Raih Juara 1 Lomba MC dan News Anchor pada ajang Worskhop and Public Speaking Compettion 2023 di Universitas Jember, Minggu (22/10/23).
    Winda Yulianti Mahasiswa FAI Raih Juara 1 Lomba MC dan News Anchor pada ajang Worskhop and Public Speaking Compettion 2023 di Universitas Jember, Minggu (22/10/23).
     
     

    Winda Yulianti, mahasiswi Program Studi (Prodi) Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Jakarta (FAI UMJ), berhasil sabet dua juara sekaligus yakni Juara satu Master of Ceremony (MC) dan News Anchor pada ajang Worskhop and Public Speaking Compettion 2023 di Aula Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jember (FISIP UNEJ), Minggu (22/10/23).

    Baca juga : 2 Anggota KPM UMJ Raih Juara Kontes Presenter TV Muhammadiyah

    Lomba yang diadakan oleh Protokol FISIP UNEJ terdiri dari babak penyisihan hingga final. Pada babak penyisihan peserta diminta untuk membuat video berdurasi maksimal 3 menit. Lima orang dengan nilai tertinggi dari masing-masing kategori lomba masuk ke babak final untuk menampilkan kebolehannya dalam bakat public speaking yang dilakukan secara langsung.

    Winda yang juga merupakan Anggota Korps Protokoler Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (KPM UMJ) mengaku senang dengan prestasi yang diraih, dengan membawakan acara pelantikan untuk kategori MC dan Berita Kriminal untuk kategori News Anchor. Sebelumnya, Winda juga telah meraih juara 1 MC pada Pekan Protokol Nasional dan juara 2 presenter yang diadakan oleh Televisi Muhammadiyah (TvMu).

    Perempuan yang biasa disapa Wendha bercerita bahwa lomba ini bukan pertama kali yang diikutinya. Sebelumnya, ia kerap mengikuti berbagai ajang lomba tak jarang menuai kegagalan. Namun ia selalu berambisi untuk berusaha menjadi yang terbaik.

    “Aku orangnya ‘pendendam’, kalau gagal aku tidak pernah mau berhenti, begitupun jika sudah berhasil,” jelas Winda saat ditemui di Lobby Rektorat, Rabu (25/10/23).

    Lebih lanjut, Winda sangat bersyukur atas capaiannya meraih dua juara sekaligus. Ia berharap di masa depan dapat naik level untuk mengikuti lomba dengan tingkatan yang lebih tinggi, bukan level mahasiswa lagi.

    Editor : Dian Fauzalia

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - Metweb

    Metweb - Powered by Blogger - Designed by Emet